(Udang) Pakan Udang Vaname Terbaik di Indonesia Saat Ini

(Udang) Pakan Udang Vaname Terbaik di Indonesia Saat Ini
(Udang) Pakan Udang Vaname Terbaik di Indonesia Saat Ini

Budidaya udang vaname memang opsi bertani tambak dengan lahan terbatas. Namun, sambung Miswardi, butuh kesabaran merawat vaname. “Misalnya soal air, harus steril. Ditambah lagi harus gunakan kincir air, agar selalu air segar di tambak. Namun, bagi saya, ini tambahan penghasilan,
Budidaya udang Vaname merupakan bisnis yang menjanjikan. Udang Vaname adalah udang yang tinggal di kawasan sub-tropis. Udang ekspor ini jika dibudidayakan di Indonesia memiliki prospek yang bagus. Banyak kelebihan yang dimiliki udang Vaname. Daging yang empuk dan enak, proses budidaya yang relatif cepat. Dengan demikian keuntungan akan semakin cepat didapatkan. Dan perputaran modalpun semakin cepat.
Budi daya Udang Vaname dinilai memiliki potensi pasar yang cukup besar di Indonesia. Hal tersebut didukung dengan kondisi geografis Indonesia yang strategis dan cuaca di Indonesia yang mendukung untuk berbisnis Udang Vaname.
Udang Vaname merupakan jenis udang introduksi dari Amerika Selatan yang banyak dibudidayakan di Indonesia.
Salah satu unsur penting dalam budidaya udang adalah pemilihan pakan. Pemilihan pakan yang tepat akan memengaruhi berhasil tidaknya budidaya yang dilakukan. Sayangnya, tidak banyak informasi beredar mengenai pakan udang vaname terbaik  untuk budidaya.
Untuk memudahkan Anda yang sedang berencana memulai budidaya dalam memilih pakan yang tepat, berikut kami rangkuman beberapa pakan udang vaname terbaik di Indonesia. Peringkat ini berdasarkan survei yang kami lakukan di seluruh Indonesia, kami melihat baik dari segi kualitas pakan, peningkatan ADG, kestabilan pakan di air budidaya, dan keramahan terhadap lingkungan. Kami mengambil sampel dari beberapa perusahaan tambak udang dengan nilai tebaran antara 300 ekor/m2.

1. Grobest (PT. Grobest Indomakmur).
Pakan udang vaname terbaik #1 di Indonesia berdasarkan survei dan kualitas pakan yaitu pakan Grobest. Perusahan ini menawarkan beberapa merek pakan di antaranya Ecobest (tradisional plus), Smart, Safire, Witnis (protein 36%), Beryl (38%) dan Chuen Shin (40%). Pakan ini memiliki ukuran pakan paling bagus di antara pakan lain, dan juga mengandung enzym dan vitamin yang telah dicampurkan ke dalam pakan.

Berikut ukuran pakan Grobest; 0, 1, 2, 2A, 2P, 3, 3B, 4, 4A.

Pakan Grobest memiliki kestabilan di air budidaya sampai 3 jam. ADG (merek Beryl) dengan tebaran 300 ekor/m2 sekitar 0.4 – 0.6 gram per hari. Harga pakan Grobest merek Beryl (Sekitar Rp. 15.000,-) dan Chuen shin (Sekitar Rp.18.000,-) per kg pakan.

2. Gold Coin. (PT Gold Coin Indonesia).
Perusahan dengan tagline Grow with Gold Coin ini cukup diminati oleh para pembudidaya udang. Salah satu pakan favorit dari Gold Coin yaitu merek Supreme. Selain itu ada juga merek Gold Forte, Gold Eco, dan Gold Maxim.

Nomor pakan Gold Coin di antaranya;Grower I, Grower II, PL I, PL II, Starter I, Starter I dan Starter II.

Pakan Gold Coin menjadi nomor #2 pakan udang vaname terbaik karena memiliki kestabilan di air budidaya hingga 3 jam dengan rata-rata ADG per hari antara 0.3-0.5 gram (pakan merek Suprime). Harga pakan merek Suprime sekitar Rp.15.000,- per kg pakan.
CJ/Samsung (PT. Cheil Jedang Feed).
Pakan CJ/Samsung cukup banyak dipakai para pembudidaya tambak udang. Beberapa merek pakan yang tersedia di CJ/Samsung di antaranya: SI (intensif – supra intensif), SS (semi intensif-intensif) dan SA (tradisional plus-semi intensif).

Kami memberikan posisi nomor #3 pakan udang terbaik karena pakan SJ/Samsung memiliki kestabilan dalam air cukup lama antara 2-3 jam. Untuk tebaran 300 ekor ekor/m2 menggunakan merek SI, ADG bisa mencapai 0.3-0.4 gram per hari. Kisaran harga pakan SI (Rp. 14.500,-), SS (Rp. 14.500,-), SA (13.500,-) per kg pakan.
Manggalindo (PT. Mitra Manggalindo).
Pakan udang Manggalindo di antaranya; Omega yang sesuai untuk kegiatan budidaya udang secara intensif dengan jumlah tebar 20-100 ekor/m2. Kandungan protein Omega berkisar antara 37%-40%. Ada juga merek lain dari pakan Manggalindo yaitu ABC, Echo, Panther, Kristal dan Galaxy. Ukuran pakanya di antaranya; P0, P1, P2, P2S,P2SM, dan P3S.

Kami memberikan posisi #7 pakan udang terbaik di Indonesia karena peningkatan ADG untuk kolam intensif ekor/m2 hanya 0.18-0.2 gram per hari. Menurut para teknisi tambak udang, pakan ini kurang stabil di dalam air budidaya, hanya berkisar antara 1.5 jam–2 jam. Harga tergantung ukuran, makin kecil ukuran pakan makin tinggi harga pakan, harga berkisaran Rp.14.200,- per kg pakan.

3. Matahari Sakti (PT. MATAHARI SAKTI).
Pakan udang Matahari Sakti untuk tradisional plus sampai semi-intensif merek Tata. Pakan untuk intensif Matahari Sakti yaitu Feng-Li New Formula dengan kandungan protein antara 39%-41%. Nomor pakan yang ditawarkan di antaranya; 0,1,2A,2B,3S,3M,3L dan A.

Kami menempatkan pada posisi nomor #7 pakan udang terbaik karena memiliki ADG dengan tebaran 300 ekor/m2 0.2-0.25 gram per hari. Kisaran harga pakan Matahari Sakti merek Tata sekitar Rp.13.500,- per kg pakan.
CP Prima (PT. Central Proteina Prima Tbk).
Pakan udang dari CP Prima cukup banyak yang menggunakan baik dari semi-intensif, intensif sampai supra intensif karena perusahaan tersebut melakukan kerja sama operasional (KSO) dengan petani dengan menyediakan benur, teknisi dan menyediakan pakan. Merek pakan udang dari CP Prima yang banyak digunakan adalah Irawan yang memiliki kadar protein 32%, pakan merek Bintang (supra intensif) dan Marine (tradisional plus). Nomor pakan di antaranya yang disediakan di antaranya; 681, 682,683 dan 683 SP.

Kami menempatkan pakan CP Prima di posisi #5 pakan terbaik di Indonesia karena dari segi kestabilan di dalam air, pakan Irawan kurang bisa bertahan lama. Survei yang dilakukan menunjukkan bahwa kestabilan pakan dalam air tidak lebih dari 2 jam. Nilai ADG untuk kepadatan 300 ekor/m2 berkisar antara 0.2-0.3 gram per hari. Harga pakan merek Irawan sekitar Rp. 14.000,- per kg pakan.STP (PT JAPFA COMFEED INDONESIA Tbk.)
Pakan STP memiliki pelayanan menyerupai CP Prima yaitu dengan melakukan pendampingan ke petani dengan menempatkan teknisi, menyediakan benur dan juga pakan. Pakan untuk awal penebaran di antaranya, Shrimp Starter Diet D0, Shrimp Starter PV1, Shrimp Starter Diet D1 dan Shrimp Starter PV0 dan untuk pertumbuhan Shrimp Grower Diet D2, Shrimp Grower Diet D2P1,Shrimp Grower Diet D2P2, Shrimp Grower Diet D3K dan SGH.

Kami menempatkan di posisi #4 pakan terbaik Indonesia karena memiliki ADG yang cukup baik di tebaran 300 ekor/m2 yaitu antara 0.25-0.35 gram per hari. Kisaran harga Rp. 14.000,- per kg pakan.

Udang vaname sendiri memiliki keunggulan berupa pertumbuhan yang cepat, tahan terhadap wabah penyakit dan juga pemeliharaannya yang terbilang singkat sekitar 100 hingga 110 hari. Jadi udang vaname cukup cocok bagi anda yang baru ingin mencoba budidaya udang.
(Udang) Pakan Udang Vaname Terbaik di Indonesia Saat Ini

Ada beberapa persiapan yang harus dilakukan dalam budidaya udang vaname tradisional seperti berikut ini.
Persiapan Tambak
Untuk langkah awal persiapan tambak seperti budidaya ikan bawal, maka harus dikeringkan hingga dasar untuk menghindari lumut serta lumpur. Apabila pH dasar tambak lebih rendah dari 6, maka pakai kapur pertanian sebanyak 840 kilogram per Ha dan jika tidak bisa mengeringkan tambak, maka pakai pupuk dasar nitrat sebanyak 15 gram per meter persegi untuk daerah yang berair dan mengandung bahan organik. Pastikan semua hewan yang ada dalam tambak pada siklus sebelumnya sudah hilang dan dibasmi agar tidak menjadi pesaing udang dalam mencari pakan alami.

Pemupukan Tambak
Sebelum air diisi, maka tambak sebaiknya juga diberikan pupuk organik dan anorganik yang disebarkan secara merata pada dasar tambak dengan dosis pupuk organik sebanyak 150 hingga 200 kilogram per ha dan pupuk anorganik sebagai sumber nitrogen sebanyak 25 hingga 50 kilogram per ha seperti pada budidaya lobster air tawar di kolam terpal. Pupuk organik bisa berupa tepung gandum, dedak, kulit padi, jagung, tepung kedelai, biji kapas atau pupuk kompos.

Sedangkan untuk pupuk anorganik bisa memakai pupuk ammonium, urea, nitrat, kalsium atau diammonium phosphat. Untuk kotoran ayam dan sapi bisa dipakai sebagai pupuk organik, akan tetapi kotoran ayam yang dipakai harus merupakan pupuk yang bebas dari pestisida dan jika ingin memakai pupuk kotoran ayam, maka dosisnya adalah antara 1000 sampai 2000 kg per ha.

Pupuk organik sebaiknya ditebar secara merata pada permukaan dasar tambak agar memudahkan udang dan plankton mendapatkan pupuk organik seperti selulosa atau komponen yang tidak tercerna pada dasar tambak. Selain itu juga harus diaduk dengan tongkat kayu.
Mengisi Tambak Dengan Air
Hal yang harus diperhatikan adalah air dalam kolam. Agar tambak tidak mengalami perubahan drastis maka kedalaman air harus dipertahankan 1 hingga 1.5 meter.

Kepadatan Algae
Kepadatan algae diukur dengan cara mencelupkan seci dish dalam air tambak dan melihat skala senti pada tongkat kemudian dicatat. Perbaikan kepadatan algae tambah wajib dilakukan jika sechi dish diatas 45 cm atau dibawah 35 cm. Saat melebihi 45 cm maka harus ditambahkan dengan pupuk, sedangkan jika dibawah 35 cm maka jangan tambahkan pupuk. Pergantian air juga dibutuhkan untuk menurunkan kepadatan algae.

Dalam pola tradisional, hal yang harus diperhatikan adalah ketersediaan algae plankton dalam tambak. Algae ini harus mencukupi sesuai dengan kebutuhan agar ketersediaan pakan alami udang bisa terpenuhi sekaligus mempertahankan kondisi kimiawi air untuk mendukung perkembangan udang.