Review: Samsung Ativ S GT-I8750, WP8 Pertama Samsung Desain Lebih Premium


57193c3ee359d6cf1e972e5fa91885e1
Cukup lama ditunggu, akhirnya smartphone Windows Phone 8 pertama Samsung mendarat juga di Indonesia. Digadang-gadang bakal membawa kejutan, nyatanya kehadiran Samsung Ativ S justru terkesan biasa saja. Mau tau apa saja fitur-fiturnya dan bagaimana kemampuannya?

Desain

137.2 x 70.5 x 8.7 mm, 135 gram

Jika HTC dan Nokia mendesain smartphone Windows Phone 8-nya lebih, tak demikian dengan Samsung Ativ S. Samsung lebih menonjolkan karakter eksklusif sehingga nampak lebih premium. Dengan Warna silver di cover belakang berkolaborasi dengan abu-abu di sisi depan, mampu menghadirkan kesan mewah. Sayang, material plastik ber-crome yang membungkus keseluruhan bodi membuat Ativ S terkesan ringkih. Positifnya, bobot ponsel ini jadi terasa ringan jika dibandingkan dengan beberapa smartphone sekelasnya.
2e66fc6f0f496b1cdc3df52536bae1b7
0631c572f828d33bf324878551fe8936
Struktur disain Samsung Ativ S, sangat kental nuansa Galaxy , hal ini juga terlihat dari struktur panel navigasi yang ada di sisi bawah layar. Tombol back dan search menggunakan touchpad, sedangkan tombol Windows menerapkan konsep konvensional (tombol biasa).
E5c4175dc2c1089b4d9392a7b4df9fef
Aa2112b6cbf7cac55e077d41ae0a60fd
5c1d25291954d0289f37bc3f876a4336
C0fe38a4fe177dc6975a7c33e734c6e3
Tak hanya itu, posisi tombol power, shutter camera, volume, port audio, port charger serta posisi kamera depan dan sensor cahaya di Ativ S juga sama dengan Samsung Galaxy S III. Jadi, wajar jika Ativ S disebut sebagai Galaxy S III versi Windows Phone.
7d8bc4ead7f55101879b3f7708002f05
9c75e8fb83e5a5e0d1ded34faf203217